Tekno, Jakarta - Sistem Operasi Android saat ini sudah memasuki produk seri ke-7 dengan nama Android 7.0 Nougat. Sesuai dengan tradisinya, Google sebagai pemilik sistem operasi selalu mengumumkan jumlah persebaran pengguna sistem operasi Androidnya di seluruh dunia.

Laporan yang disampaikan pada Januari 2017 ini menyatakan bahwa jumlah pengguna sistem Operasi Android 2.2 Froyo atau Frozen Yogurt sudah semakin sedikit. Jumlah atau porsi penggunanya sudah mencapai angka 0,1 persen di seluruh dunia.

Data ini didapatkan Google berdasarkan kunjungan pengguna dengan sistem operasi tersebut ke Google Play Store, seperti dilansir melalui Phonearena.com, Rabu 11 Januari 2017.

Angka ini oleh Google bahkan sudah tidak lagi dimasukkan dalam diagram lingkaran laporannya. Mengingat jumlahnya yang sangat sedikit.

Android 2.2 Froyo diluncurkan Google pada 20 Mei 2010. Android ini merupakan pembaruan sistem operasi Android ke 5 setelah kehadiran Eclair, Donut, Cupcake, dan Android 1.1.

Android Froyo sempat mendapatkan dua kali pembaruan sepanjang kehadirannya di tahun 2010 dengan nama Android 2.2 dan Android 2.2.3. Pada Desember lalu, pada laporan serupa dari Google Froyo disebutkan masih digunakan oleh 1 persen pengguna Android diseluruh dunia.

PHONE ARENA | GSM ARENA | MAYA NAWANGWULAN

Baca:
Ilmuwan Temukan Protein Baru Pengendali Rasa Sakit
Asteroid Raksasa Melintas Dekat Bumi Nyaris Tak Terdeteksi
Google Munculkan Notifikasi untuk Doodle Terbaru